Sebelum mencampuri urusan orang lain, lebih baik ngaca dulu!!

Kamis, 30 Juli 2009

Hey teman-teman!! pernah ada yang ngerasain diposisi kayak gini ga? lo berpikir semuanya baik2 aja tiba2 ada orang yang ga penting sok2 ngurusin hidup lo????
Gue lagi mengalami hal itu, bayangin urusan gue dicampurin sama orang yang sok ikut campur, tipe-tipe orang ini juga tipe orang yang nyebelin dan ga disukain banyak orang .. Gue bingung deh sama orang yang seperti ini, udah suka ngomongin orang dibelakang tetapi didepan kelakukannya sangat manis, suka manas2in keadaan sehingga membuat orang menjadi terpovokator mengikuti dia, dan parahnya mending yang semua dia omongin itu bener, ternyata semuanya hanyalah bualan belaka tanpa ada bukti nyata..

Gue ga tau apa yang akan terjadi sama orang yang hobinya suka fitnah orang.. Kalo ditemenin, ntar urusan kita dicampurin kalo dijauhin ntar diomongin yang ga enak lagi dibelakang..
dan yang lebih membingungkan lagi hubungan gue sama dia terikat deket, hmmhh maunya apa ya??
Jujur gue sih kesian banget sama orang yang punya sifat seperti ini, dia ga tau aja kalo banyak orang selain gue yang ga suka akan tabiatnya..

Yaudahlah mungkin emang wataknya sudah seperti itu, mendingan sekarang kita sama-sama mendoakan dia supaya dia bisa berubah dan sadar akan perbuatan yang telah dibuatnya sangat merugikan orang lain!

Susahnya menjadi perempuan

waahhh, udah lama banget ga nulis blog!! kangen juga rasanya, abisnya lagi bingung mau bahas topik apa sangking banyaknya berita2 ga enak yang akhir2 ini menimpa Indonesia, seperti bom di mega kuningan :( sampai MANOHARA (hahahaha, tetep!).

Sekarang lagi pengen membahas khusus untuk para wanita yang setiap bulannya didatangkan tamu menyebalkan yang tidak diundang, dan membuat gue terutama jadi emosi tingkat tinggi! hehehe..
Kalo dipikir2 ga enak banget ya rasanya kalo datang bulan, beberapa hari sebelumnya pasti sensiiiiiiiiiiiii bgt bawaannya pengen marah2 dan badan pegel semua.. pas hari pertama - ketiga itu tingkat klimaksnya, bad mood tingkat tinggi, perut sakiiitt banget dan pinggang pegel2.. Kasian juga pacar kita yang kena imbas dari moody dan sensi kita yang ga jelas asalnya. Tapi ga semua cewe merasakan hal yang seperti gue rasain, ada yang pas dapet biasa2 aja, ga ngerasain apa-apa malah.. dulu pas sma gue juga kayak gitu, tapi sekarang kok malah makin parah yahh?? jadi takut..

Katanya ketika kita menstruasi sering merasakan sakit atau nyeri diperut yang berlebihan, berarti ada sesuatu dirahim kita seperti kista ataupun kelainan pada rahim,, tapi belum terbukti dengan jelas karena bisa saja karena memang turunan dari ibu ataupun eyang kita yang mengalami kesakitan pada bagian perut saat menstruasi..
Sekarang ini sudah ditemukan vaksin anti kanker rahim.. tetapi sebelum kita disuntik vaksin ini kita harus melakukan tes yang disebut dengan tes pap smear.
tes pap smear (tes untuk mengetahui adanya kanker serviks atau tidak dirahim kita) diutamakan untuk para wanita yang sudah pernah melahirkan, tetapi ga menutup kemungkinan juga untuk perempuan yang masih perawan (justru lebih baik, karena kita mengetahuinya lebih dini).. Menurut gue ini tes kesehatan yang wajib dilakukan oleh semua perempuan, dan sekarang vaksinnya udah ada dirumah sakit terdekat.. Gue juga blm sempet melakukan tes pap smear ini, karena sekarang gue lagi datang bulan (kata dokternya belum bisa, tunggu sampai keadaan "bersih") dan setelah menstruasi ini selesai gue langsung berangkat kerumah sakit dan melakukan tes ini . . ini data yang gue dapet tentang tes pap smear :

Tes PAP ini adalah salah satu cara untuk mendeteksi terjadinya
perubahan sel SERVIKS / Mulut Rahim dari sel Normal menjadi sel
yang Ganas ..!

Dengan tes PAP ini ,maka perubahan dini dari sel normal menjadi sel
yang Ganas dapat diketahui.
.
CARANYA
Gampang kamu datang aja kedokter KANDUNGAN atau Kebagian
Kebidanan disuatu Rumah Sakit.
Setelah itu kamu akan dipersilakan berbaring ditempat pemeriksaan
dengan maksud kamu akan dilakukan pemeriksaan dalam.
Yaitu dokter akan melakukan pembukaan vagina dengan alat Khu-
sus sehingga Mulut Rahim akan terlihat dengan jelas oleh Dokter.
Dengan bantuan alat atau tangkai pengusap atau yang disebut de-
ngan SPATULA dokter akan mengambil / mengusap sekeliling SER-
VIKS dengan maksud untuk mengambil getah atau lendir yang terda-
pat pada seputar SERVIKS atau Mulut Rahim.
Getah atau cairan SERVIKS yang banyak mengadung sel itu kemudi-
an di oleskan pada gelas objek dan difiksasi dengan cairan khusus
atau dengan Alkohol 95 %
Kemudian Gelas objek ini di Laboratorium akan dilihat dibawah Mikros
kop.... apakah ada sel-sel yang berbahaya.


HASILNYA :

- NEGATIF > artinya tidak ditemukan sel-sel yang berbahaya ..!
- DISPLASIA > ditemukan sel yang menunjukkan perubahan sifat
yang dapat mengarah ke KEGANASAN ,untuk
itu perlu dikonfirmasi dengan pemeriksaan BIOPSI.
- POSITIF > ditemukan sel GANAS
Harus dilakukan BIOPSI untuk memastikan Diag-
nosa.

Agak menyeramkan setelah dibaca, tapi kata nyokap gue yang sudah pernah mencoba katanya ga sakit sama sekali, malahan ga kerasa apa-apa.. Saran gue bagi yang belum melakukan tes ini mendingan secepatnya kita kerumah sakit untuk dites, lebih baik tau sejak dini kan dan menurut penelitian, kanker rahim adalah pembunuh no.1 wanita Indonesia.. Mudah-mudahan kita mendapatkan hasil yang negatif jadi kita bisa langsung disuntik vaksin anti kanker serviks, jadi insya ALLAH kita ga akan terkena kangker tersebut..
Jadi bagi para wanita , ayo buruan tes PAP SMEAR ! mencegah lebih baik daripada mengobati! selamat mencoba :)

Thank god i found u

Senin, 13 Juli 2009

Bersyukur, kata itu yang mendeskripsikan perasaan gue selama 7 bulan ini.. Setelah semua cobaan yang gue alami, akhirnya gue menemukan kebahagiaan yang membuat gue selalu tersenyum dan naik 8kg seperti sekarang ini . . Kebahagiaan itu datang dari seseorang berambut keriting, tampan, lucu dan kharismatik, orang yang sangat gue cintai yang bisa menerima gue apa adanya, mengajarkan hal-hal positif, dan membuat gue menjadi orang yang lebih baik lagi. .

Setelah semua cobaan yang gue alami, dimana gue sempet ngerasa minder dengan status janda muda beranak satu, gue ngerasa hidup ini gak adil (kenapa harus gue yang mengalami ini semua?), dan merasakan gue sudah berada pada titik terbawah dalam hidup gue tapi sekarang gue diberikan kebahagiaan yang ga pernah gue sangka akan datang pada gue.. Tuhan itu ternyata adil, setelah kita diberi cobaan yang sangat berat akhirnya kita diberikan anugerah terindah yang ga pernah kita bayangkan sebelumnya! Sekarang yang harus bisa gue lakukan adalah mempertahankan kebahagiaan ini dan berusaha menjadi orang yang terbaik untuknya!

Happy birthday mas giringku sayang!! terima kasih udah membuat hidup aku menjadi lebih indah dan merasakan cinta sejati!
love u always